Ninja ZX14 R 30 th Anniversary Limited Edition

SATUASPAL.COM – Pembaca sekalian. Kawasaki Jepang merilis Ninja ZX14R terbaru dalam rangka memperingati ulang tahun ke 30 sejak kawasaki merilis superbike Ninja 900 pada 1984 silam.
image

Motor yang hanya dibuat 300 unit ini dan akan dijual ke berbagai negara didesain dengan perpaduan warna layaknya Ninja 900 pas dulu nongol. Jadi seperti dejavu ya :mrgreen:
image
Paduan warna firecracker red dan metalic graystone dan makin mewah dengan sentuhan warna gold di bagian fairing dan juga lis peleknya. Dan tak lupa kawasaki juga menempelkan logo 30Th Anniversary di tangki sebagai emblem kebanggaan.
image
Mesin masih tetap 1441 cc inline yang di klaim paling bertenaga diantara produk superbike kawasaki yang lain. ZX14R juga dilengkapi dengan DFI (Digital Fuel Injection) technology dan dual mode digital ignition technology, untuk power 100% dan power yang lebih kecil 75% saja yang cocok untuk pemula kayak saya ataupun berkendara saat hujan. Dilengkapi ABS dan KTRC tranction control dengan 3 pilihan sensitifitas. Kira-kira nyampe Indonesia gak ya… Kan jualan kawasaki di Indonesia juga lumayan laris tuh sapa tau jadi prioritas biar horang kayah negeri ini ada yang beli. (Mase)
Source:Otomotifnet.Com
Posted from WordPress for Android for Andromax E860 Layar Mungil

20 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*