Keluhan Pembaca : Mau Beli Yamaha MX King 150 Livery Motogp 2016 Dipersulit Dealer

image
satuaspal.com – Keluhan Pembaca : Mau Beli Yamaha MX King 150 Livery Motogp 2016 Dipersulit Dealer | Salam satu aspal gan.. Beberapa waktu yang lalu tepatnya di bulan April 2016, Yamaha meluncurkan livery motogp 2016 untuk beberapa produknya seiring dengan tayangnya motogp musim tahun 2016. Livery motogp pada produk Yamaha yang sebelumnya telah dirilis ditahun 2015 kembali disegarkan dengan livery motogp yang baru mengikuti dengan livery M1 tunggangan Valentino Rossi dan juga Lorenzo yang dipakai di musim ini. Nah salah satu produk yang mendapat livery motogp terbaru 2016 adalah Jupiter MX King 150.

Walau sudah dirilis 1 bulan yang lalu ternyata tidak gampang untuk membeli produk berlivery motogp Yamaha ini, khususnya untuk produk Jupiter MX King 150 seperti yang di share oleh agan Hartono (sebut saja begitu, sesuai nick name bbmnya) kepada satuaspal.com.
image
image
Gan Hartono berkeluh kesah kepada mase gan, saat dirinya ingin membeli Jupiter MX King 150 livery motogp 2016, dirinya mendapat jawaban yang sangat mengecewakan dari dealer Yamaha yang didatangi. Dibilang untuk livery motogp 2016 katanya belum ada barangnya, lantas disuruh menunggu kemunculan produk tersebut di gelaran PRJ oleh sales. Karena kemunculan di PRJ dikata sales sebagai pertanda bahwa produk tersebut sudah bisa dibeli.
Jelas ini adalah akal-akalan sales kalau menurut mase. Sales ingin menjual livery motogp yang versi 2015 terlebih dahulu untuk menghabiskan stok yang masih tersisa. Bisa jadi produk berlivery motogp 2016 sejatinya sudah tersimpan digudang.
Yang membuat mase kaget dan sedikit terguncang ternyata gan Hartono ini tinggal di Jakarta. Lah dealer yang di Jakarta saja nakal seperti ini, wah jangan jangan yang didaerah juga nggak beda…
Tentu saja dalam membeli sebuah produk agan agan harus jadi konsumen yang smart biar tidak gampang dikerjai oleh sales. Laporkan saja ke pusat jika menemui kasus penyulitan oleh sales dealer seperti ini. Agan bisa mencari kontak pabrikan di Google, biasanya pabrikan yang baik pasti akan menanggapi keluh kesah konsumen kok… biar dealer yang seperti ini bisa di jewer…
Nah ternyata gan Hartono ini pernah ketemu dengan Jupiter MX King 150 livery motogp 2016 di jalan raya. Ini bukti bahwa masih ada dealer yang jujur…. dan ada pula dealer yang suka main main alias tipu tipu terhadap konsumen. Pokoke jadilah konsumen yang cerdas ya gan… (mase)
==========================
Pemirsa punya info seputar otomotif (atau apapun) yang ingin di share di satuaspal.com? Atau cuma pengen kenalan? Hubungi saja kontak Mase di bawah ini.
√ Email : motorsport150@gmail.com

35 Comments

  1. Posisi pembelian di daerah mana?
    Coba di share via akun facebook YAMAHA INDONESIA.
    Hal sepele seperti ini harus segera di atasi, ini menjadi kelemahan di bagian support distribusi. Atau bahkan bisa ada indikasi Sales/ Dealer nakal.

  2. asli mmang beneran susah dicari, bahkan waktu ditanya kapanlagi unitnya masuk, mreka gak bisa memastikan lho… aneh -___- , kesannya gak mau bantuin konsumen gt

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*