Sirkuit Semarang Seluas 5,1 Hektar, Anggaran Rp 135 M. Bertaraf Internasional? 


Di Semarang, tepatnya di Mijen saat ini sedang berjalan pembangunan sirkuit. Ini tentu menjadi angin segar bagi kita semua yang selama ini memang haus akan kehadiran sirkuit permanen. Praktis selama ini yang ada hanya Sirkuit Sentul dan itupun milik swasta. Nah semoga dengan beroperasinya sirkuit Mijen nantinya gairah balap resmi semakin menggelora dan tentu saja akan mengharumkan nama Jawa Tengah khususnya. 

Sirkuit Mijen yang berada di kota Lumpia ini memiliki luas 5,1 hektar dengan anggaran pembangunan mencapai Rp 135 M dengan masa pengerjaan proyek selama 2 tahun. Sirkuit ini nantinya akan berskala internasional, cocok. 
“Tahun ini Rp 50 miliar untuk pekerjaan cut dan field serta pengaspalan/ pengkerasan sirkuit dan beberapa lokasi parkir, sedangkan sisanya Rp 85 milyar rencana dikerjakan di 2018 hingga tuntas selesai,” kata Wali Kota Semarang seperti yang saya kutip dari tribunjateng. 
“Sirkuit ini bisa dipakai tempat berkumpulnya komunitas anak muda yang suka dunia otomotif. Bisa untuk road race, gocart, drag race, slalom, dan lainnya denga panjang lintasan sekitar 1,6 kiilometer. Selain untuk balapan, juga ada panggung besar yang bisa dipakai oleh anak-anak muda saat liburan atau mengisi kekosongan dengan kegiatan-kegiatan positif,” ujarnya. Wah mantap nih mas bro. 
Sirkuit ini juga diharapkan bisa mewadahi event balap yang tadinya selalu diadakan dengan menutup jalan raya terus dijadikan sirkuit dadakan, nah dengan adanya Sirkuit Mijen, event balapan bisa dilangsungkan disini tanpa menutup fasilitas publik. Dengan adanya Sirkuit Mijen diharapkan pula akan menghentikan aksi balap liar yang selama ini marak dilakukan anak-anak muda. 
Hadirnya Sirkuit Mijen nantinya dapat menyalurkan hobi balap dan dapat digunakan untuk memunculkan bibit-bibit balap yang mumpuni untuk ajang balap nasional maupun internasional. 


Sirkuit Mijen di Semarang… Layak ditunggu kiprahnya ni aspalt lovers… (mase)

 

14 Comments

  1. jauhkan lah tempat ini dr para ALAYERs gembel rambut kusut warna-warni norak kumal ban cacing tanpa helm tnpa plat nomer spion gk punya SIM !!
    krna akan merusak fasilitas sahaja

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*