Nongol… teaser Honda CRF 150L di Honda Bikers Day 2017 Lanud Gading


satuaspal.com – Salam satu aspal kang bro. Akhirnya apa yang kita tunggu-tunggu selama ini nongol juga. Tadi malam di event Honda Bikers Day 2017 Lanud Gading, Honda mengumbar teaser Honda CRF 150 yang konon akan diberi nama CRF 150L (gosip). Nah asyiknya, setelah teasernya muncul di acara HBD 2017, akun welovehonda pun menampilkannya di Youtube.



Melalui teaser tersebut kita bisa lihat kang bro wujud utuh dari Honda CRF 150L walau dalam bentuk siluet. Tapi ada juga beberapa detail yang memang ditampilkan cukup jelas, walau hanya sekilas. Pada siluet di atas kita bisa lihat kang bro jika Honda CRF 150L ini memakai ban tahu dan spakbor belakang model gantung. 

Pada gambar di atas kita bisa tahu kang bro kalau cakram CRF 150L ini berada di sebelah kiri dengan model yang keren ya kang bro, petal disk kalau nggak salah yang kayak gini namanya ya. CMIIW. Untuk shockbreaker bisa kita lihat nih kang bro, ternyata shockbreaker depannya sudah memakai suspensi model terbalik aka USD. 


Lampu sein yang digunakan ternyata mirip dengan lampu sein motor lama satuaspal.com kang bro, Verza 150. Dan seperti motor trail pada umumnya, knalpotnya berada di sisi atas bagian samping kanan. CEF 150L menggunakan cover jok warna merah lengkap denga tulisan HONDA. 


Nampak CRF 150L ini memakai lengan ayun model kotak dan rem cakram belakang. Mesin masih menggunakan pendingin angin sepoy-sepoy. 
Untuk launching sepertinya sebentar lagi nih kang bro. Wah udah banyak yang nungguin kayaknya. Sabar dulu kang bro, sepertinya memang kerennnn… (mase) 

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*