Dyar… New Honda Vario 150 Facelift Sudah Brojol
Beberapa detik pasca artikel sebelumnya saya publish, ternyata di jagat dunia maya sudah ramai. Dan ternyata betul, yang dirilis oleh PT Astra Honda Motor kali ini adalah New Honda Vario 150 facelift, bukan varian baru dari Honda CRF150. New Honda Vario 150 Facelift ini dirilis di Hotel Holliday Inn Jakarta yang dihadiri oleh jajaran petinggi PT. Astra Honda Motor dan blogger undangan.
Bisa kita lihat seperti pada gambar diataslah wujud terbaru dari New Honda Vario 150 Facelift 2018. Secara sekilas memang bentuk keseluruhan masih sama dengan Vario 150 saat ini. Itulah hebatnya Honda, ketika memfacelift produknya yang sangat laku di pasaran maka secara siluet produk baru tersebut pasti akan mirip dengan produk sebelumnya. Kita akan menemukan perubahannya saat mengamatinya secara detail.
New Honda Vario 150 Facelift ini mengalami ubahan yang terlihat pada model velg yang digunakan, mirip velg PCX lama. Terus bagian headlamp juga berbeda, kini lampu sein terpisah dari headlamp, terus ada lampu DRL LED nya.
Pada cover body juga nampak perubahan dari versi sebelumnya. Nampak lebih sporty tekukannya. Terus bagian spakbor belakang juga beda, konon sudah menggunakan lampu belakang LED. Knalpot juga beda, kini mengaplikasi model knalpot CB150R.
New Honda Vario 150 Facelift ini dibanderol diangka Rp 22,5 juta untuk otr Jakarta. Nah, mantap tenan bukan…. (Mase)
hmm… sepertinya kepengen…
Hahahaha…