satuaspal.com – Yamaha Resmi Rilis Doxou Version dari Aerox 155 VVA S dan MX King 150
Apa sih Doxou Version… Mungkin masih ada yang belum ngeh diantara sampean ya sob… Doxou merupakan bahasa Jepang yaitu “Dokusou” yang memiliki arti originalitas sebuah karya, yang menjadi dasar pembuatan konsep produk Aerox 155 VVA S Doxou Version dan MX King 150 Doxou Version. Konsepnya PLAY-MIUM “Playful & Premium” dengan kombinasi warna Matte Blue dan Sakura Copper.
Doxou Version hadir di dua sepeda motor Yamaha yakni Aerox 155 VVA S dan MX King 150. Doxou Version ini memiliki warna yang sangat nyentrik yakni dengan perpaduan warna biru doff dengan warna sakura cooper. Tak kalah menarik lagi pada sektor velg yang mengaplikasi strip warna di velg depan dan warna velg belakang yang berbeda. Jiannn apik tenan bro…
Doxou Version tidak hanya harir di Indonesia karena ini merupakan konsep ASEAN sob. Selain Indonesia masih ada negara lain yakni Malaysia, Vietnam, dan Filipina yang juga menjual Doxou Version dari sepeda motor Yamaha.
Harga Aerox 155 VVA S Doxou Version
Untuk harganya, Aerox 155 VVA S Doxou Version dijual diangka Rp 27.650.000 untuk harga on the road Jakarta. Memang harganya lebih mihil dari versi standar yak karena ini menjadi Aerox 155 versi paling atas.
Harga MX King 150 Doxou Version
Sedang untuk MX King 150 aka si bebek super… Yamaha membanderol MX King 150 Doxou Version diangka Rp 23.200.000 masih on the road Jakarta tentunya.
Doxou Version dari Aerox 155 VVA S dan MX King 150 akan tersedia mulai pertengahan bulan ini di dealer Yamaha…
warnane aneh yo pak……
http://duatak.com/2019/01/18/motor-2-tak-eksotis-itu-bernama-yamaha-as1-yasi-sob/
Keren kok