Test Ride Yamaha WR155R, Banyak Keunggulannya

satuaspal.com – Akhirnya saya tidak hanya bisa melihat langsung Yamaha WR155R, namun saya juga bisa menggagahinya sekaligus… Bertempat di wilayah pegunungan Pakintelan, Gunung Pati, Semarang, Minggu 26 Juli 2020, Yamaha Jateng menggelar sesi test ride Yamaha WR155R untuk media, blogger, dan vlogger…

Sesuai dengan peruntukannya Yamaha WR155R dihadirkan, yakni buat trabas… Lokasi test ride Yamaha WR155R pun langsung terjun ke alam… Yup this is it trabas guys… Tidak ada jalan aspal ataupun cor di sini…

Sekilas tentang Yamaha WR155R guys… Motor ini dihadirkan oleh Yamaha sebagai pesaing dari KLX dan CRF yang telah lebih dulu hadir… Beberapa keunggulan dari Yamaha WR155R dari para pesaingnya antara lain… Yamaha WR155R mengusung mesin SOHC 4 klep berkapasitas 155cc berpendingin cairan… Jadi motor trail ini sudah memakai radiator guys…

Tidak itu saja, Yamaha WR155R mesinnya juga sudah dilengkapi dengan Variabel Valve Actuation yang merupakan sistem yang mengatur kerja klep, yang akan mengatur bukaan klep untuk menyesuaikan suplai bbm ke ruang bakar… Yamaha WR155R juga sudah memiliki 6 percepatan guys…. Yang lain kan masih pada 5 tuh…

First Impresion Yamaha WR155R

Yamaha WR155R hadir dengan pilihan warna biru dan hitam, dengan warna putih ada di atas lampu utama dan di sisi kanan kiri body belakang… Keseluruhan desainnya terlihat gagah… Yamaha WR155R memiliki postur yang lebih tinggi dan terlihat lebih besar jika dibandingkan dengan KLX dan CRF, ini membuat Yamaha WR155R terkesan macho guys… Terlihat di sisi kanan depan ada radiator yang diposisikan memanjang ke atas, bukan ke samping, unik sih ini… Serta dibagian kiri depan ternyata sebagai tempat aki guys…

Mesin Yamaha WR155R digendong oleh rangka bertipe semi double cradle guys… Pas saya ketok pakai jari, rangkanya terdengar solid, mungkin ini juga yang membuat bobot Yamaha WR155R menjadi yang paling berat dibanding pesaingnya… Mesinnya terlihat kekar… Yamaha WR155R menggunakan tangki bbm dengan kapasitas 8,1 liter, lumayan besar guys… Terus kebelakang, di sisi bawah saya menjumpai sokbreker belakang berwarna kuning yang bisa distel tingkat keempukannya… Dan sokbreker ini sudah dilengkapi dengan link… Oiya disektor kaki-kaki, Yamaha WR155R memakai velg dengan ring 21 di depan dan ring 18 di belakang…

Bagi saya yang memiliki tinggi badan 155cm agak sedikit mengalami kesulitan untuk menapakkan kaki pas duduk di atas jok Yamaha WR155R… Tapi tenang saja guys, kalau sudah jalan ya enak-enak saja… Torsi Yamaha WR155R terbilang sangat galak…

Untuk sokbreker depan yang bertipe teleskopik tapi memiliki ukuran 41 mm itu empuk banget buat trabas guys… Kalau sokbreker belakang kemarin kebetulan setelannya pas yang keras sih… Untuk sektor pengereman, Yamaha WR155R sudah dilengkapi dengan rem cakram di depan dan belakang dengan model bergelombang… Ini remnya pakem bener dah, khas Yamaha…

Itu tadi review test ride singkat saya dengan Yamaha WR155R yang langsung dipakai buat trabas di area pegunungan atau perbukitan Pakintelan, Gunung Pati, Semarang… Semoga bisa memberikan gambaran tentang Yamaha WR155R untuk pembaca semua… Salam satu aspal…

3 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*