satuaspal.com – Hari Sabtu, tanggal 26 Agustus 2023, alun-alun selatan kota Surakarta nampak sangat ramai. Ratusan pengunjung memadati alun-alun selatan sejak siang hingga malam hari untuk mengunjungi Localand Fest 2023.
Di alun-alun Surakarta kemarin terdapat panggung utama yang dikelilingi dengan booth-booth untuk berbelanja. Ada booth Top Kopi, Sang Pisang, Antangin, Chitato, dan puluhan booth lainnya, yang salah satunya adalah booth milik Yamaha.
Terlihat dari dekorasi boothnya, booth Yamaha mengambil tema Classy Yamaha. Di sana dipajang berbagai produk Classy Yamaha seperti Yamaha XSR155, Yamaha Fazzio 125, dan Yamaha Grand Filano, serta Yamaha New Freego.
Ada yang cukup unik dan menarik perhatian mase di booth Yamaha di Localand Fest 2023 Surakarta ini, ternyata selain memajang unit display, di sana juga dipajang unit Yamaha Fazzio 125 yang sudah diprotoli plastik bodynya sehingga nampak kerangka atau rangka dari motor 125 hybrid tersebut.
Tentunya ini cukup unik, di mana saat ini sedang heboh-hebohnya pemberitaan tentang rangka keropos. Di sini Yamaha seakan menunjukkan jika rangka motornya yang masih menggunakan besi tubular merupakan rangka yang terbaik, kokoh, dan awet. Mase sempat mengetuk ngetuk rangka Yamaha Fazzio ini dengan jari, terasa besinya sangat padat dan tebal memang.
Selain kualitas besinya yang tebal, mase juga melihat kalau las-lasan rangka Yamaha itu sangat rapi. Tidak terlihat asal jadi ngelasnya.
Event Localand Fest 2023 yang berlangsung dari siang hingga malam hari ini di dalamnya berisi banyak kegiatan, seperti zumba bareng instruktur zumba kondangnya Solo, Zin Lilis, serta digelar konser di malam hari yang diisi oleh band metal asal Solo, lalu dilanjut pertunjukan puncaknya yaitu konser Mr. JONO JONI.
Acara Localand Fest 2023 ini juga dihadiri oleh Mas Kaesang dan Istri. Beliau berdua dengan dijaga ketat oleh paspampres berkeliling ke booth-booth yang ada di Localand Fest 2023. Beliau juga sempat mampir ke booth Classy Yamaha yang berada di sisi barat arena.