Buka bersama blogger Solo di Double Decker 


Buka bersama blogger Solo di Double Decker, judul ini mase ambil sesuai dengan judul video youtube yang berisi kita kita nih, blogger Solo saat buka bersama puasa Ramadhan 2017 ini. Double Decker atau lengkapnya sih Double Decker Casual Dining adalah sebuah resto yang akan membawa kita masuk ke suasana Amerika di tahun 1950-an ketika kita mulai memasukinya. Double Decker Casual Dining merupakan restoran western yang berlokasi di Jl. Soekarno, Sukoharjo, Jawa Tengah. 

 
Selasa, 30 Mei 2017 Double Decker Casual Dining mengundang blogger Solo untuk buka bersama sekaligus memperkenalkan beberapa program promonya selama bulan Ramadhan ini. Promo di Double Decker Casual Dining ada paket hemat buka bersama Rp 25 ribu perorang, promo buy one get one free, serta promo all you can eat senilai Rp 50.000 per pax selama Ramadhan. Selengkapnya bisa di baca di sini
Berikut ini adalah hidangan all you can eat senilai Rp 50.000 per pax yang dihidangkan pada hari tersebut di buka bersama Ramadhan Double Decker Casual Dining. 

  • Es palu butung
  • Sup buah 
  • Puding

  • Sup ayam
  • Bakwan sayur
  • Nasi putih
  • Mie goreng
  • Ayam lada hitam
  • Ikan asam manis
  • Capcay (tidak mase ambil) 
  • Lumpia tahu (tidak mase ambil) 


Double Decker Casual Dining Solo lokasinya mudah ditemukan dengan ciri yang khas ada bus tingkat warna merah di bagian depan. 

Saat masuk ke dalam bus tingkat atau double decker akan ditemui berbagai keseruan interior dari resto yang mulai dibuka pada 1 Maret 2014 ini. Terdiri atas tiga lantai dengan berbagai keindahan yang instagenic, akan membuat siapa saja yang ada disini bakal tergoda untuk foto foto. Pastikan sebelum ke sini baterai kamera dan hapemu masih banyak. Berikut beberapa interior Double Decker Casual Dining. 














Dan ini Public Relationnya Double Decker Casual Dining Solo Baru, mbak Tunjung. 



Double Decker Casual Dining
Jl. Ir. Soekarno Solo Baru, Jawa Tengah
0271-6727923 atau 081297982000

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*