Konsumsi bbm Yamaha Mio Sporty karburator tembus 41 km/liter

satuaspal.com – Konsumsi bbm Yamaha Mio Sporty karburator tembus 41 km/liter

Liburan hari raya natal kemarin saya isi dengan mudik ke Purworejo. Karena mau mudik pakai kereta api prameks ataupun solo ekspres sudah kehabisan tiket, maka mudik kemarin saya tempuh dengan touring menggunakan Yamaha Mio Sporty karburator. Ini adalah Yamaha Mio lahiran 2009. Pada saat mudik kemarin sekaligus saya gunakan untuk mengukur konsumsi bbm Yamaha Mio Sporty ini. Penasaran dapet berapa…

Continue reading “Konsumsi bbm Yamaha Mio Sporty karburator tembus 41 km/liter”

Jelang 60.000 km, ini yang terjadi pada Yamaha Mio Sporty SmileĀ 


Mio Smile… Hampir 60.000 km… 
Beberapa bulan yang lalu, satuaspal.com mendapat hibah Yamaha Mio Smile dari sang adik. Katanya, sang adik sudah males makai Mio karena boros dan lebih memilih Honda Supra 125 Helm In yang notabene lebih irit dan masih kinyis-kinyis. Ya iyalah, Mio kok dibandingin sama Supra, soal Mio boros ya sudah dari jaman kilometer nol. Padahal dulu mintanya ngebet kayak orang kebelet, kalau nggak Mio hijau, nggak. Terpaksa indent 1 minggu dan dengan model penjualan yang cukup aneh, tidak boleh di cash. Terpaksa harus di kredit 1 tahun, padahal duit ada. Kini motor ini sudah berusia 9 tahun, dan memasuki (hampir) 60.000 km di odometer. 
Continue reading “Jelang 60.000 km, ini yang terjadi pada Yamaha Mio Sporty SmileĀ “

Review Touring Natal Tanggal 23 Desember 2017 Solo-Kutoarjo dengan Mio Smile


Salam satu aspal… Review touring natal tanggal 23 Desember 2017 Solo-Kutoarjo dengan Mio Smile
Awalnya touring ini satuaspal.com rencanakan untuk memakai motor Beat Street. Namun karena manusia hanya bisa berencana dan Allah-lah yang menentukan, maka gagal. Beat Street ternyata dipakai sama paspampres untuk kerja, padahal biasanya kalau Sabtu dia milih nggak masuk. Jangan-jangan ada konspirasi global. 
Continue reading “Review Touring Natal Tanggal 23 Desember 2017 Solo-Kutoarjo dengan Mio Smile”