Site icon SatuAspal.Com

Tutorial driver Gojek: Cara ganti plat nomor kendaraan tanpa ke DSU

Kantor Gojek DSU Solobaru. Dokumen pribadi.

Salam satu aspal mas bro… Tak terasa saya sudah 8 bulan lamanya menjadi driver Gojek Solo Raya. Saya ingat banget, berkat foto di atas yang tertera tanggalnya, tanggal 22 bulan 6 tahun 2017 itulah saya mulai resmi diterima Gojek, dan baru 1 bulan setelahnya saya berani menerima order. Hehehe… Maklumlah, waktu itu nunggu dapat jaket malah nggak dapat-dapat… 

Saat menggunakan aplikasi Gojek Customer ketika order, setelah mendapatkan driver, customer akan mendapatkan data driver yang terdiri dari foto, no hp, dan nomor plat kendaraan yang dipakai driver. Sayangnya PT. Gojek Indonesia, hanya membolehkan satu plat nomor kendaraan yang didaftarkan, dan driver hanya disarankan untuk menggunakan motor dengan plat nomor yang terdaftar di aplikasi. Jadi jika ganti motor driver harus laporan ke DSU, untuk kemudian nomor plat kendaraan yang ada di aplikasi untuk diubah ke nomor plat kendaraan yang baru. 
Nah, sekarang aplikasi Gojek Driver sudah support untuk penggantian plat nomor kendaraan. Jadi untuk ganti plat nomor kendaraan tidak usah lagi datang ke DSU. Saya akan membuat tutorial cara mengganti plat nomor kendaraan driver Gojek lewat aplikasi Gojek Driver. 

  1. Login ke akun Gojek Driver anda. 
  2. Klik menu BANTUAN yang ada di pojok kanan bawah aplikasi. 
  3. Selanjutnya akan muncul tampilan berikut. Lalu pilih menu PANDUAN DAN TIPS DRIVER. 
  4. Kemudian akan muncul tampilan berikut. Pilih SAYA INGIN MENGUBAH PLAT MOTOR SAYA DI APLIKASI. 
  5. Selanjutnya akan muncul tampilan berikut. Tekan tulisan KLIK UNTUK KIRIM EMAIL GRATIS. 
  6. Selanjutnya akan muncul tampilan berikut. Isi data anda. Selanjutnya tekan tombol KIRIM. 
  7. Selanjutnya anda akan mendapatkan email dari Gojek seperti ini. 
  8. Balas email tersebut dengan lampiran foto STNK motor baru yang akan didaftarkan. 
  9. Email baru akan dikirimkan oleh Gojek. Balas dengan menuliskan data order/withdraw terakhir anda berikut jumlahnya. 
  10. Jika data yang anda kirimkan cocok, tidak sampai 24 jam, data plat nomor kendaraan pada aplikasi Gojek Driver anda sudah diganti. Logout dan Login secara berkala untuk mengeceknya. 

    Dengan hadirnya fasilitas ganti plat nomor kendaraan di aplikasi Gojek Driver, driver tidak perlu lagi pusing-pusing cari waktu untuk pergi ke DSU. Ganti plat nomor kendaraan lewat aplikasi Gojek Driver bisa dilakukan kapan saja dan dari mana saja. Monggo di coba… Semoga bisa membantu para abang Gojek… Salam satu aspal lur… Saya Eko dari Grup T Gojek Solo Raya… 

    Exit mobile version