Sonic 150 : Giliran Bocoran Undercowl Sama Piston

image

Memang masih misterius nih sosok utuh Sonic 150 (saya sebut saja begitu), namun tetap saja masih bisa diintip keberadaannya melalui printilan-printilan part yang di share oleh para blogger otomotif papan atas. Sebut saja iwanbanaran.com dan tmcblog.com.

Hari ini penampakan part undercowl Sonic 150 ini muncul di blog iwb, dan penampakan piston di share oleh wak haji di blognya.

Dari penampakan undercowl yang terlihat bisa disimpulkan, Sonic 150 bakal memiliki tampang yang agresif, sporty, dan modern (imho). Dan ada tulisan Honda yang tercetak di plastiknya kayaknya.

image

Piston Sonic 150 bakalan lebih kecil diameter atau borenya jika dibandingkan dengan Satria FU karburator yang memiliki ukuran 62 mm, bukan 36B lho. Katanya kalau model over stroke begini bakalan unggul di torsi dan mlempem di top speed… embohlah saya cuma penikmat, nggak tahu rincian ini itunya, yang penting nikmati saja. :mrgreen:

image

Semoga penasaran. Salam Satu Aspal.

Diketik dan dipublikasikan melalui Andromax E860

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*