Kewajiban sholat jumat bagi laki-laki

image
Kang bro dan mbak yu, walau di dalam blog ini juga kadang masih terselip bonus sekiranya tidak ada salahnya jikalau saya (biasanya guweh sih) juga mau menuliskan ilmu agama yang mungkin bermanfaat.
Sebagai seorang laki-laki datang ke masjid dan mendirikan sholat Jumat adalah hukumnya wajib, bahkan bagi yang tidak melakukannya pun akan ada sanksi-sanksinya dari Allah SWT.

Berikut ini beberapa kalimat yang mengatakan hal tersebut.
1. Allah berfirman :
“Hai orang-orang yang beriman,apabila sudah dipanggil untuk mengerjakan shalat pada hari Jum’at maka segeralah kamu mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.” (Al-Jumuah : 9).
2. Rasululloh Shallallahu’alaihi wasallam bersabda :
“Barangsiapa meninggalkan shalat Jum’at tiga kali karena sengaja meremehkan, maka Allah mencap hati orang itu sebagai orang munafik.” (HR Ahmad).
Dan berikut ini adalah keutamaan sholat Jumat.
1. Sabda Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam
“Barangsiapa mandi, setelah itu pergi untuk shalat Jum’at, kemudian ia shalat sunnah semampunya, lalu diam mendengarkan imam berkhutbah sampai selesai, dilanjutkan shalat Jum’at bersamanya, maka diampuni dosa-dosanya antara Jum’at itu dengan Jum’at yang lain, ditambah lagi dengan tiga hari lainnya. Dan barangsiapa memegang-megang batu kerikil maka telah sia-sia (shalat Jum’atnya).” (HR Muslim).
2. Sabda Rasululloh Shallallahu’alaihi wasallam
“Barangsiapa mandi pada hari Jum’at seperti mandi junub, lalu pergi (untuk shalat Jum’at), maka seakan-akan berkurban dengan seekor unta, barangsiapa pergi (untuk shalat Jum’at) pada saat kedua, maka seakan-akan berkurban dengan seekor sapi, barangsiapa pergi (umtuk shalat Jum’at) pada saat ketiga, maka seakan-akan berkurban dengan seekor biri-biri bertanduk.
Barangsiapa pergi (untuk shalat Jum’at) pada saat keempat, maka seakan-akan berkurban dengan seekor ayam. Dan barangsiapa pergi (untuk shalat Jum’at) pada saat kelima, maka seakan-akan berkurban dengan sebutir telur. Dan apabila imam telah keluar,datanglah para Malaikat mendengarkan khutbah.” (HR Muslim).
Besar sekali bukan keutamaan yang diberikan oleh Allah SWT kepada hambanya yang melakukan sholat jumat. Mari kang mas bro jangan kita siasiakan hal ini untuk keuntungan kita sendiri di dunia maupun di akhirat nantinya.
Sekian postingan dari saya, jika ada salah-salah kata mohon dimaafkan.
“Sesungguhnya sholat Jumat itu tidak wajib dikerjakan, di hari Sabtu” :mrgreen: (Salam, Mase)
Credit: garuda-majalengka.bp.com
Posted by WordPress for Android via Andromax E860

34 Comments

      • Dah baguskang saya belum liat langsung 😀
        ————————————————————————-
        Seberapa Kencang Motormu ? rpmsuper.wordpress.com/2013/12/26/daftar-10-motor-standart-125-150cc-terkencang-di-indonesia/

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*