Yamaha resmi merilis Lexi 125, bisa bawa galon… Penantang keras Vario 125…


Dengan menghadirkan pembalap motogp dari pabrikan Yamaha, Rossi dan Vinales… PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing per hari Jumat, tanggal 26 Januari 2018 akhirnya resmi merilis adik dari Yamaha NMax 155 yang diberi nama Lexi 125. Dan praktis… Kini jajaran Maxi Yamaha bertambah satu lagi. Lexi 125 adalah Maxi yang bisa buat angkut galon. 

PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg. kemarin meluncurkan salah satu lineup motor terbaru di 2018, Yamaha Lexi. Motor dengan fitur modern dan paling lengkap ini hadir sebagai pelengkap keluarga MAXI Yamaha yang telah ada sebelumnya antara lain TMAX, XMAX, NMAX dan AEROX155. Launching ini dilakukan secara langsung oleh pembalap kebanggaan tim Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi & Maverick Vinales. Mereka secara langsung turut serta merayakan peluncuran Yamaha Lexi, keluarga baru MAXI Yamaha di Hotel Four Seasons, Jakarta.
Berdasarkan data AISI, pasar skuter Indonesia berada pada skala sekitar 4,8 juta unit selama 2017. Pasar ini sendiri dapat dibagi menjadi tiga kategori basic models, mid-range-priced standard models dan premium models. Pasar premium sendiri terus berkembang di Indonesia, dengan banyaknya pelanggan yang semakin meminati segmen ini. Menemukan kombinasi terbaik dari desain dan performa motor merupakan faktor penting dalam menarik minat beli pelanggan.
Dari latar belakang ini, Yamaha Lexi direncanakan dan dikembangkan menjadi produk yang trendi di segmen premium. Dengan konsep “High-Value Utility Commuter Model”, Lexi menyajikan kepraktisan dan berbagai fitur modern dengan tampilan yang menarik perhatian pelanggan.
Lexi dibuat dengan konsep baru MAXI Yamaha yang membuatnya sangat praktis dan elegan. Lexi memiliki 4 keunggulan utama yang tentu saja berbeda dengan motor lainnya, antara lain:
1)  Kaya akan Fitur Modern dan Praktis

    • LED head light dengan tingkat terang yang sesuai membuat perjalanan Anda di siang maupun malam hari jauh lebih nyaman dan aman.
    • Electric Power Socket menjamin Anda tetap terhubung dengan siapapun melalui smartphone tanpa takut kehabisan baterai.
    • Ban tubeless dengan tapak lebar menjanjikan kestabilan berkendara yang maksimum.
    • Bagasi yang luas membantu menampung segala jenis barang bawaan selama perjalanan Anda.
    • Hazard Lamp berfungsi memberikan tanda kepada pengandara lain saat Anda dalam kondisi darurat.
    • Khusus untuk Lexi-S juga dilengkapi dengan:
    •  Sub-tank Suspensi membuat berkendaraan terasa lebih lengkap karena sudah menggunakan suspensi tipe suspensi belakang.
    • Smart Key System yang merupakan sistem kunci tanpa anak kunci (Keyless) membuat kesan mewah dan elegant semakin terasa di Lexi S. Fitur ini membuat berkendara semakin praktis dan aman karena ada fitur Immobilizer dan juga Answer Back System. 

    2)  Bodi dan Desain Terbaru

        Lexi memiliki desain bodi dengan ciri khas MAXI Yamaha. Hal itu yang membuat membuat Lexi menjadi “Sexy”.

            Motor ini mewakili identitas MAXI Yamaha namun lebih praktis untuk digunakan berkendara sehari-hari. Lexi punya bobot yang jauh lebih ringan, dibandingkan dengan MAXI Yamaha lainnya. Dengan demikian Lexi sangat nyaman digunakan untuk aktivitas harian pengendara.

                Lexi dirancang khusus untuk mengakomodasi kebutuhan sehari-hari pengendara. Dengan ruang pijakan kaki yang lapang sehingga berkendaraan lebih nyaman dan rileks. Inilah salah satu perbedaan besar dari model MAXI lainnya.

                    Apalagi ditambah jok berdesain mewah dengan ukuran yang lebih panjang membuat posisi duduk jauh lebih nyaman.

                        3)  Mesin Baru

                            Yamaha Lexi mengusung mesin Blue Core 125cc LC4V. Motor ini semakin lengkap karena dibekali teknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang membuat torsi merata disetiap putaran mesin. Lexi juga dilengkapi Smart Motor Generator (SMG) yang membuat suara motor lebih halus saat dinyalakan. Berkendara dengan Lexi jelas lebih irit karena memiliki fitur STOP & START SYSTEM yang membuat mesin STOP / Mati saat berhenti lebih dari 5 detik dan START / Menyala kembali saat tuas gas diputar. Fitur ini mengurangi risiko bahan bakar terbuang percuma saat motor sedang berhenti.

                                Perlu diketahui bahwa dalam kondisi tertentu akselerasi Yamaha Lexi bisa sama seperti mesin 155 cc.* (*tergantung pada kemampuan pengendara dan kondisi jalan)

                                    4)  Desain Mewah dan Elegan

                                        Desain Lexi memiliki tampilan yang mewah dan elegan karena memiliki pilihan warna Matte yang atraktif seperti Matte Red, Matte Grey dan White pada Yamaha Lexi serta Matte Blue, Matte Grey dan Bronze pada Yamaha Lexi-S. Dengan lampu depan Grand LED membuat Lexi terlihat sangat berkelas. Lexi menggunakan Digital Speedometer modern dan informatif yang sangat berguna bagi setiap pengendara.

                                            Yamaha Indonesia yakin setiap pelanggan Indonesia yang memiliki semangat “Live In The Higher Stage” dapat menikmati setiap produk baru termasuk salah satunya Yamaha Lexi. Kami mengajak Anda untuk bergabung dengan menjadi bagian keluarga besar MAXI Yamaha, untuk bersama-sama berada di tingkatan yang lebih tinggi itu.

                                                Yamaha Semakin Di Depan!


                                                    8 Comments

                                                    1. Kenapa ya motor2 Yamaha bnyk yg ndak fotogenik. Maksudnya kalau dilihat langsung ganteng, tapi di foto kurang cakep. Lexi ini mungkin salah satu contohnya..

                                                    Leave a Reply

                                                    Your email address will not be published.


                                                    *