Salam satu aspal.
Bulan Agustus memang kerap menjadi agenda touring Jatengmotoblog yang menaungi kumpulan blogger otomotif Jawa Tengah. Namun kali ini berbeda, kali ini satuaspal.com tidak touring bareng Jatengmotoblog, tapi bareng blogger dan vlogger Jateng serta Astra Motor Semarang. Sedikit selingkuh dulu dari Jatengmotoblog hehe…
- Dua Minggu Ini, Mase Kehilangan Dua Sahabat Dekat untuk Selamanya
- Sudah Tujuh Tahun Terbang… Nggak Kerasa…
- Kopdar Touring Jatengmotoblog 2018 di Dieng
- Kopdar Touring Jatengmotoblog (JMB), Segera!!
- Belum resmi dirilis di Jawa Tengah, harga All New Honda CB150 Verza sudah keluar duluan
- Riding Impression with Yamaha Mio S
- Syarat Razia Lalu Lintas Resmi
- Suzuki Bike Meet 2 Jawa Tengah… Ramai Dihadiri Hingga 850 Bikers
- Touring Kemerdekaan 72 Tahun Indonesia Merdeka Blogger dan Vlogger Jateng Bareng Astra Motor Semarang
- Mengintip Proses Produksi Honda Beat dan CBR250RR
Bertajuk “Touring Kemerdekaan Blogger dan Vlogger Regional Jateng”, Astra Motor Semarang mengundang beberapa blogger dan vlogger Jawa Tengah untuk touring kemerdekaan di tanggal 17 Agustus 2017. Beberapa blogger dan vlogger yang bisa hadir pada hari H adalah satuaspal.com, rikaverrykurniawan.com, redto-black.web.id, rpmspeed.com, cahbrogo.net, dan ninja150ss.com. Dan tetep, satuaspal.com yang paling kecil hehe…
Touring dimulai dari dealer Honda Timbul Jaya Motor Boyolali yang berlokasi di depan terminal Boyolali. Bendera start dikibarkan oleh Mas Danang perwakilan dari Astra Motor Semarang. Oh iya, di touring ini, dealer Honda menyediakan 5 unit Supra GTR150 dan 1 unit Sonic 150 untuk digunakan saat touring Boyolali – Selo PP.
Di kota Boyolali kami start dari dealer Timbul Jaya Motor untuk selanjutnya singgah ke dealer-dealer Honda yang lain yang masih berada di kota susu tersebut. Dealer-dealer itu antara lain Pratama Kurnia Kasih, Naga Mas, dan Asli Motor.
Setelah sesi foto-foto di masing-masing dealer selanjutnya rombongan tancap gas ke Selo, Boyolali – Selo. Rombongan dikawal oleh mobil pickup dealer Timbul Jaya Motor Boyolali yang juga membawa perbekalan. Sementara 6 blogger dan vlogger beriringan di belakang mobil.
Jalan yang kami lalui cukup bervariasi mewakili semua tipe jalanan di Indonesia, dari jalan beraspal mulus hingga rusak, jalan beton, jalan tanah dan batu. Dengan kondisi jalan yang berkelok-kelok dan naik turun. Tidak ada kendala bagi Supra GTR150 dan New Sonic 150 saat melibas semua jenis jalan tersebut.
Sesampainya di Selo ternyata kawasan menuju pasar jalannya macet parah ue, jalan ditutup untuk pentas kesenian daerah Selo, seperti Topeng Ireng dan lain sebagainya. Alhasil kami tidak berhasil menuju ke New Selo dan malah mlipir ke Warung Damandiri untuk minum kopi purwoceng dan makan mendowan khas Selo yang masih dalam kondisi kemepyar panase. Suasane Selo yang dingin tiba-tiba semakin dingin (efek purwocengkah wakakkaak). Satuaspal.com nggak kuat dan harus pakai jaket untuk menghangatkan badan.
Setelah sholat dhuhur akhirnya perjalanan touring kemerdekaan 72 tahun Indonesia Merdeka dilanjut. Kami gas ke arah bukit Gancik jalur pendakian Merbabu. Karena kami salah jalan akhirnya terpaksa harus memarkir Supra GTR150 dan New Sonic 150 R diujung jalan berbeton yang ada diperkampungan penduduk. Luput… Uji Supra GTR150 ditanjakan ekstrim gagal dilakukan (padahal kalau gak gagal ane juga takut hahahaha).
Selanjutnya perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki melewati kebon penduduk (maaf ya pak, tanamannya sedikit rusak hehehe). Rutenya cukup ekstrim, hanya berupa jalan setapak yang masih tanah dan licin walaupun kering. Nah disinilah dua blogger dan vlogger Jawa Tengah menyerah, om redto-black.web.id dan om Rikaverrykurniawan.com pasrah tak berani melanjutkan pendakian. Kalah karo awak cilik. Aku baakohhhh…
Dan akhirnya setelah berjuang mendaki dengan susah payah yang dari jalan tanah lantas ketemu jalur beton akhirnya satuaspal.com sampai di atas. Gancik ndesss… Yeahhh foto-foto…
Sayang banget salju eh kabut sudah turun, pemandangan nan indah di bawah sana jadi tak kelihatan.
Oke setelah puas melihat kabut eh, akhirnya rombongon kembali turun dari Gancik Hill Top Merbabu, lantas touring kembali di lanjut balik ke kota Boyolali. Kebetulan pas balik ini saya berganti naik Honda Sonic 150R. Lumayan kan bisa nyoba dua motor sekaligus. Sesampainya di kota Boyolali kita langsung mampir ke The Milk diseputaran alun-alun Boyolali, mayan pas tanggal 17 Agustus ini ada bonus promo beli 1 steak dapat 1 steak lagi. Mantap jiwa… Tapi nunggunya lama…
Habis nyeteak dan perut udah kenyang selamjutnya kita balik ke dealer Timbul Jaya Motor Boyolali untuk mengembalikan unit Supra GTR150 dan New Sonic 150R yang tadi di pakai touring Boyolali – Selo PP.
Oke… Last, satuaspal.com mengucapkan terima kasih banget ke Mas Danang serta Astra Motor Semarang dan juga kepada para kru dari dealer-dealer Honda yang ada di Boyolali yang lain. Wahhh kalian bener-bener luar biasa om… (mase)
MERDEKAAAAAA!!!!!
aku?
Endi
Silau…..
Kampleng sisan
Hahahaha
juosss
Gandosss
Aku endi?
https://motomazine.com/2017/08/21/valentino-rossi-berikan-helm-spesial-469-mugello-2017-kepada-keluarga-hayden-what-a-very-nice-guy/
Goleki jal
wew… seru…
Iya mas bro
Sopo
Dangdutan e endi mase ?
Wakakakakak ora ono om…
Kapan aku. https://lintangcruisers.wordpress.com/2017/08/22/honda-sonic-paling-larissupra-gtr-tekuk-mesra-mx-king-di-penjualan-bebek-super-150cc-juli-2017/
Mosok durung
Hurung….tnan
Jos, sesuk tuku GTR 😀
https://ndesoedisi.com/2017/08/22/helm-kyt-rrx-supra-gtr-cerita-helm-fullface-pertama/
Ora ono duite, nek beat pop ono